Agus kunjungi Rajendra Farm disela-sela acara Kaderisasi PKB Kulon Progo

Yogyakarta – Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa PKB Daerah Istimewa Yogyakarta Agus Sulistiyono melakukan Kunjungan kerja Politik dalam rangka penataan struktural dan kaderisasi di Kulon Progo. Hadir mendampingi Pengurus DPC PKB Kulon Progo dan Anggota Fraksi PKB DPRD Kulon Progo. Minggu 26/12/21.

Kaderisasi merupakan hal penting dalam sebuah Partai atau organisasi terutama dalam membentuk kader dengan sebuah dokrin ideologi dan membentuk SDM yang berkualitas

kaderisasi itu inti dari partai politik atau organisasi maka kita giatkan secara maraton guna menciptkan kader yang militan dan loyal terhadap partai sehingga mampu mampu memberikan dampak yang positif bagi masyarakat.”

Disela-sela kunjungannya, Agus mengunjungi Peternakan kambing modern Rajendra Farm di Trayu, Ngargosari, Samigaluh, Kulon Progo.

Rajendra Farm merupakan peternakan modern yang berdiri sejak 2008 berkapasitas 1500 ekor kambing. Namun, hingga saat ini baru terisi 200 ekor kambing. yang dikelola sendiri.oleh Sang Pemilik, Heri Kurniawan. Heri secara terbuka menyampaikan sangat terbuka bagi masyarakat yang berminat untuk belajar berternak kambing secara modern di peternakannya secara langsung.

” Saya persilahkan bagi siapapun masayarakat secara luas untuk belajar berternak kambing, pada kami. peternakan kami kelola secara modern. ” Jelas Heri.

Pak Agus sangat tertarik dengan sistem dan manajemen pengelolaan peternakan kambing yang dikelola secara modern oleh Rajendara Farm.

“Peternakan kambing ini sangat bagus dan bersih, manajemen tertata rapi dan bisa menjadi rule mode para peternak masa kini.” Tutup Agus.

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Wordpress Social Share Plugin powered by Ultimatelysocial
Instagram
WhatsApp